DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Selasa, 12 Februari 2013

Morning Dew - 13 February 2013

Global Market Review

Aksi beli masih mewarnai sesi perdagangan hari Selasa kemarin dengan Jakarta Composite Index kembali mencatatkan level tertinggi di 4,548.54. Indeks kemudian berakhir di 4,548.24, naik 45 poin atau 1%. Indeks LQ-45 dan IDX 30 juga melanjutkan penguatannya masing-masing sebesar 1.19% dan 1.2%.


Di bursa regional, indeks Nikkei dan Hang Seng juga berakhir positif, yaitu masing-masing naik 1.94% dan 0.16% sementara indeks KOSPI ditutup melemah 0.26%.

Bursa Eropa juga didominasi oleh sentimen positif dengan indeks FTSE menanjak 0.98% dan indeks DAX naik 0.35%. Di New York, indeks Dow Jones dan S&P berakhir menguat masing-masing sebesar 0.34% dan 0.16%, namun indeks NASDAQ ditutup melemah 0.17%.

Sebanyak 158 saham ditutup menguat di bursa domestik dengan 95 saham berakhir melemah sementara 125 lainnya ditutup stagnan. Posisi asing masih berada di net buy dengan nilai Rp312.48 miliar.

Di antara saham-saham terekomendasi, SMCB mencatatkan kenaikan terbesar yaitu 4% yang membawanya mencapai level target resistance di 3250. Hal serupa dialami PGAS yang mencapai 4800 sebelum akhirnya ditutup di 4775, naik 3.8%. AISA yang baru saja masuk jajaran rekomendasi saham berhasil menguat 3.54% dan ditutup di 1170 setelah sempat menanjak hingga 1180. Sebaliknya, PTPP melemah 2.22%, disusul oleh ISAT sebesar 1.44%, serta IMAS dan INDS sebesar masing-masing 0.93% dan 0.57%. BBNI stagnan di 4250 sedangkan beberapa saham lainnya yang juga berakhir positif antara lain MDLN (+1.3%), CPIN (+0.64%) dan LSIP (+1.14%). Khusus rekomendasi EXCL dibatalkan karena EXCL sudah naik terlalu jauh dari level entry yang direkomendasikan.

Minimnya katalis positif maupun negatif yang ada menyebabkan para investor cenderung berhati-hati dan kenaikan yang terjadi pun cenderung terbatas dan hal ini diprediksi akan kembali terjadi di hari Rabu.

Market Preview

Sesi perdagangan hari Rabu diprediksi akan kembali berlangsung positif meskipun ada peluang harga bergerak dalam fase konsolidasi. JCI yang pada akhirnya mampu memantapkan posisinya di atas 4,500 diprediksi akan bergerak menuju target selanjutnya di 4,625. Sebaliknya, support di 4,500 diperkirakan mampu bertahan untuk sementara ini meskipun perlu diwaspadai apabila indeks tergelincir di bawah support ini dapat menyeret JCI kembali ke area support berikutnya di antara 4,400-4,450.

Pidato Obama di hadapan State of Union akan menjadi fokus dari pasar pada hari ini. Pasar akan memantau apakah yang akan disampaikan Obama sehubungan dengan potensi terjadinya pemangkasan otomatis dari anggaran belanja Amerika pada awal Maret mendatang. Selanjutnya, sikap dari pihak Kongres dan partai Republik juga akan dicermati oleh para pelaku pasar.



Click here to download the full update (PDF)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar