DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Kamis, 17 Januari 2013

Morning Dew - 18 January 2013

Market Preview


Bursa regional berakhir melemah pada sesi perdagangan hari Kamis sementara di Eropa dan Amerika indeks-indeks saham utama ditutup menguat.

Jakarta Composite Index (JCI) mengakhiri sesi perdagangan hari Kamis dengan penurunan sebesar 0.29% atau 12.58 poin, ditutup di 4,398.38 setelah sempat menanjak hingga 4,421.34. Indeks LQ-45 dan IDX30 juga berakhir melemah yaitu masing-masing sebesar 0.62%.

Posisi transaksi asing pada hari Kamis berakhir dengan net buy sebesar Rp94.6 miliar.

Sebanyak 97 saham berakhir menguat dibandingkan dengan 130 saham yang ditutup melemah dan 127 lainnya yang berakhir stagnan. Secara sektoral, hanya tiga sektor yang berhasil ditutup menguat: sektor industri dasar (+0.45%), sektor keuangan (+0.15%) dan sektor infrastruktur (+0.06%). Sebaliknya, sektor aneka industri ditutup melemah 1.63%, terburuk dibandingkan sektor-sektor lainnya, disusul oleh sektor perdagangan (-0.83%) dan sektor manufaktur (-0.63%).

Data ekonomi yang dirilis di sesi perdagangan New York semalam menunjukkan building permits naik tipis dari 900 ribu menjadi 903 ribu di bulan Desember sementara di bulan yang sama housing starts naik 12.1%, melebihi ekspektasi 3.3% dan juga lebih baik dari periode sebelumnya dimana terjadi penurunan sebesar 4.3%. Angka jobless claims juga berhasil memberikan dampak positif dimana jumlah claims dilaporkan sebanyak 335 ribu, turun dari 372 ribu yang tercatat pada pekan sebelumnya. Data ekonomi yang cenderung positif menjadi katalis positif bagi kinerja bursa saham Eropa dan Amerika.

Di antara sembilan saham terekomendasi, kenaikan terbesar dicatatkan oleh MDLN (+4.35%) diikuti oleh ASGR (+0.63%). ESSA, CPIN dan INDS berakhir stagnan sementara LSIP (-2.15%), ISAT (-0.73%), BBNI (-0.67%) dan PGAS (-0.54%) ditutup melemah. SMCB hingga Kamis masih belum mencapai entry pricenya namun berakhir menguat 2.52% di 3,050.

Data-data ekonomi yang akan dirilis pada hari Jumat antara lain University of Michigan Confidence Index untuk periode Januari dan sejumlah data ekonomi dari China seperti GDP untuk triwulan keempat, produksi industrial, dan penjualan ritel.

Kenaikan JCI pada pekan ini berpeluang untuk kembali berlanjut pada Jumat ini. Indeks diperkirakan akan bertahan di atas 4,340-4,360 sementara target berada d 4,427.65 dan 4,450.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar