DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Senin, 25 Juni 2012

Eksplorasi Mangan, SMRU Siapkan Dana US$10 Jt


INILAH.COM, Jakarta - PT SMR Utama Tbk (SMRU) tahun ini rencananya akan mengembangkan tambang mangan di Soe, Nusa Tenggara Timur dengan menginvestasikan dana sekitar US$8 hingga US$10 juta.

Dalam keterangan resminya, perseroan menjelaskan tambang tersebut telah memiliki izin resmi dan targetnya tambang tersebut dapat berproduksi sebesar 6 ribu ton per bulan. Perseroan akan membangun pabrik pencucian mangan (washing plant), tempat penimbunan sementara (stockpile) dan pabrik pengolahan dan pemurnian (smelter).

Perseroan juga menjelaskan akan menggunakan sisa dana hasil IPO sebagai modal kerja, dimana kebijakan tersebut telah mendapat persetujuan pada rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB).

Perseroan adalah perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan dan sumber daya alam yang berada di Nusa Tenggara Timur. Perusahaan ini memiliki izin pertambangan (Izin Usaha Pertambangan-Operasi Produksi/IUP-OP) melalui anak perusahaannya PT Soe Makmur Resources Tbk.

Saham SMRU pada perdagangan hari ini pukul 15:20 WIB stagnan di Rp345 dengan volume 16 saham sebanyak 4 kali stransanksi senilai Rp2,7 juta.

http://pasarmodal.inilah.com/read/detail/1875875/eksplorasi-mangan-smru-siapkan-dana-us10-jt

Tidak ada komentar:

Posting Komentar