DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Kamis, 07 Juni 2012

Pertama kali! China gunting suku bunga sejak 2008

BEIJING. Laju ekonomi yang melambat memaksa ekonomi terbesar kedua di dunia yakni China menggunting suku bunga utama untuk pertama kalinya sejak 2008.
Suku bunga pinjaman acuan tenor satu tahun diturunkan dari 6,56% ke 6,31%. People’s Bank of China melalui website-nya mengumumkan, bunga itu efektif mulai besok.
Penurunan serupa juga berlaku untuk suku bunga simpanan tenor satu tahun yang digunting dari 3,5% ke 3,25%.
Kekhawatiran pemerintah China terhadap hantaman krisis sangat terlihat dari pelonggaran kebijakan-kebijakan yang sebelumnya gencar dikenalkan.
Ekonomi yang melaju paling cepat dalam kurun tiga tahun terakhir tersebut akhirnya mengulur pemberlakuan modal perbankan yang lebih ketat hingga Januari tahun depan. Jika diberlakukan saat ini, dikhawatirkan ekspansi bank akan terhambat dan justru semakin menjadi beban target pertumbuhan ekonomi.
Perbankan akan diberi masa transisi yang wajar untuk memenuhi persyaratan modal baru itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar