DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Kamis, 31 Mei 2012

Antam Bagi 45% Laba 2011 Jadi Dividen


INILAH.COM, Jakarta - Hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) memutuskan menyetujui membagikan dividen 2011 sebesar Rp867,55 miliar atau setara 45% dari laba bersih 2011.

Total dividen tersebut sebesar Rp564,13 miliar kepada pemerintah dan Rp303,41 miliar kepada publik. Sisa laba bersih 2011 akan digunakan untuk program kemitraan sebesar 1,5% atau Rp28,91 miliar, sekitaar 2,5% atau setara Rp48,19 miliar untuk dana bina lingkungan, dan 51% sebesar Rp983,22 miliar untuk pengembangan usaha perseroan.

"Dividen 2011 yang akan dibagikan Rp90,99 per saham," tutur Direktur Utama ANTM, Alwinsyah Lubis, Kamis (31/5/2012).

Lebih lanjut ia menuturkan, pada RUPST juga menyetujui pengangkatan komisaris baru. Susunan komisaris baru antara lain R.Sukhyar sebagai Komisaris Utama, Bambang Brodjonegoro, Zaelani, Burhan Muhammad sebagai Komisaris. Sedangkan Hikmahanto Juwana dan Laode Kamaluddin sebagai Komisaris Independen.

Sebelumnya susunan komisaris lama yaitu Wisnu Marantika sebagai Komisaris Utama, Irwan Bahar sebagai Komisaris, dan Mahmud Hamundu sebagai Komisaris Independen, dan Sri Mulyanto sebagai Komisaris.

Perseroan mencatatkan laba bersih senilai Rp1,93 triliun pada 2011 dari tahun 2010 senilai Rp1,69 triliun. Penjualan perseroan naik menjadi Rp10,35 triliun pada 2011 dari tahun 2010 senilai Rp8,74 triliun. [hid]

http://pasarmodal.inilah.com/read/detail/1866970/antam-bagi-45-laba-2011-jadi-dividen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar