DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Senin, 28 Mei 2012

Mandiri Sekuritas Tangani 12 Emisi Perusahaan


IMQ, Jakarta —  Direktur Utama PT Mandiri Sekuritas Imam Rahman mengungkapkan dalam pipeline terdapat 20 perusahaan yang ditangani baik penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO) maupun penerbitan surat utang. Saat ini, sudah delapan perusahaan yang berhasil ditangani.

"Di pipeline kita sih 20 perusahaan di mana 7 sudah selesai dan 1 perusahaan kita belum terima duitnya," ujar Imam usai acara public expose Indosat di Jakarta, Selasa (29/5).

Ia mengakui dalam waktu dekan ini, Mandiri Sekuritas akan menangani IPO PT Kobexindo Tractor yang diperkirakan menawarkan saham maksimal 858 juta lembar saham. 

Selain itu, Mandiri Sekuritas juga dipercayakan menangani penerbitan surat utang PT Indosat Tbk senilai Rp2,5 triliun. 

Selain IPO Kobexindo dan obligasi Indosat, Imam enggan membeberkan perusahaan mana yang akan ditangani hingga akhir tahun ini. 

"Nanti saja, kalau memang perusahaan itu sudah memberikan duitnya kepada kita," paparnya.

Sepanjang 2011, Mandiri Sekuritas melakukan penjaminan emisi sebesar Rp12,13 triliun yang berasal dari dana IPO Rp3,98 triliun dan surat utang Rp8,15 triliun. 

Menyoal kabar IPO PT Semen Baturaja Persero yang dipercayakan kepada Mandiri Sekuritas, ia enggan membeberkannya. Namun, ia menyambut positif bila Mandiri Sekuritas dapat dilibatkan dalam penjaminan penawaran saham perdana BUMN semen tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar