DISCLAIMER

This research report is prepared by PT MINNA PADI INVESTAMA Tbk for information purposes only and are not to be used or considered as an offer or the solicitation of an offer to sell or to buy or subscribe for securities or other financial instruments. The report has been prepared without regard to individual financial circumstance, need or objective of person to receive it. The securities discussed in this report may not be suitable for all investors. The appropriateness of any particular investment or strategy whether opined on or referred to in this report or otherwise will depend on an investor’s individual circumstance and objective and should be independently evaluated and confirmed by such investor, and, if appropriate, with his professional advisers independently before adoption or implementation (either as is or varied).

Selasa, 01 Mei 2012

Market Wrap - 01/05/2012

Market Review


IHSG berhasil menguat pada saat-saat terakhir menjelang penutupan sesi kedua hari Selasa dengan indeks ditutup naik 15.25 poin atau 0.36% di 4,195.98. Sementara itu, dua indeks acuan utama lainnya, LQ-45 dan IDX30 berakhir di 714.42 dan  360.56, masing-masing naik 0.43% dan 0.42%.

Dari sepuluh sektor yang ada, dua sektor melemah yaitu sektor pertanian (-1.2%) dan pertambangan (-0.17%). Sektor barang konsumsi dan aneka industri serta manufaktur menjadi tiga sektor terkuat pada sesi perdagangan hari Selasa dengan masing-masing menguat 0.93%, 0.89%, dan 0.76%.

IHSG berhasil lolos dari zona merah meskipun jumlah saham yang melemah lebih banyak dari jumlah saham yang mengalami kenaikan yaitu 143 berbanding 119. Sebanyak 104 saham lainnya tidak mengalami perubahan atau stagnan.

Rilis laporan keuangan yang beruntun sepanjang sesi mendorong sebagian emiten mengalami penguatan yang cukup signifikan, seperti yang dialami oleh RUIS dan LPCK. Meskipun demikian, sebagian besar sesi perdagangan pertama dan kedua lebih cenderung berfluktuasi di area netral.

Dua saham yang terekomendasi hari ini, TRAM dan PBRX keduanya stagnan di harga 940 dan 490, sementara itu MNCN berhasil mencapai target terakhirnya di 2300, meskipun RAJA gagal bertahan dan terkena level stopnya di 770.

IHSG untuk hari Rabu diperkirakan masih akan cenderung berfluktuasi di paruh atas rentang fluktuasinya yaitu antara 4170 hingga 4200. Jika pada akhirnya indeks berhasil menembus resistance di 4200, maka diperkirakan indeks akan menanjak hingga mendekati titik tertingginya yaitu di sekitar 4130an. Di sisi support, level 4140 kembali akan menjadi penopang bagi indeks di sesi perdagangan Rabu.

Click here to download the full update (PDF)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar